Ketua DPD II Partai Golkat Kota Dumai, Ferdiansyah saat menyampaikan sambutan pada acara Jalan Sehat Partai Golkar di Kelurahan Laksamana.
MR.com (DUMAI)– Hampir seperempat Warga Kelurahan Laksmana Kecamatan Dumai Kota, turun ke jalan mengikuti Jalan Sehat Partai Golkar. Lebih dari 100 hadiah disediakan dalam bentuk lucky draw dan hadiah uang tunai. (Minggu, 28/11/2021)
Jalan santai yang merupakan bagian Gerakan Olahraga Kerakyatan (GOLKAR) DPD II Partai Golkar Kota Dumai ini dipusatkan di Jalan Cendrawasih Kampung Wisata Pesisir.
Jalan santai dimulai pukul 07.30 WIB. Dilepas langsung oleh Ketua DPD II Partai Golkar Kota Dumai, Ferdiansyah. Rute yang dilalui, Jalan Cendrawasih, Jalan Merak, Gg. Alfalah, Jalan M. Yamin, Jalan Patimura, Gg Jawa dan finish di Jalan Cendrawasih.
Ketua DPD II Partai Golkar Kota Dumai, Ferdiansyah mengatakan kegiatan ini merupakan kegiaatan rutin Partai Golkar Kota Dumai untuk lebih “membumikan” Partai Golkar ke tengah masyarakat. Termasuk slogan baru Partai Golkar ; Satu Indonesia, Golkar – Indonesia dan Indonesia – Golkar.
“Kegiatan pertama sudah dimulai bulan lalu di Kampung Baru Kecamatan Bukitkapur. Bulan ini di sini, di Laksamana. Insya Allah bulan depan di Lubuk Gaung,” kata mantan Ketua AMPG ini.
Gerakan Olahraga Kemasyarakatan (Golkar) ini terus bergulir di 36 kecamatan. Dan tidak tertutup kemungkinan sebulan 2 kali hingga awal 2024 mendatang.
“Kegiatan ini sejalan dengan arahan ketua umum DPP Partai Golkar Airlangga Hartarto dan Ketua DPD I Provinsi Riau Syamsuar. Pengurus dan kader harus semakin dekat dengan masyarakat,” katanya.
Ketua panitia, Amsar mengatakan momen jalan sehat ini merupakan momen untuk mengenalkan pengurus dan kader dari tingkat kota hingga kelurahan kepada masyarakat.
“Apalagi saat ini ketua DPD II Bung Ferdiansyah begitu semangat turun ke bawah. Kami pengurus dan kader terpacu untuk semangat melaksanakan program partai,” sebut Amsar.
Sebelumnya juga sudah bergulir kegiatan partai Golkar Peduli, Jumat berkah dan peduli UMKM. Program ini merupakan bagian dari upaya membantu masyarakat dan membumikan partai Golkar.
Pada kegiatan ini, DPD II Partai Golkar Kota Dumai menyediakan sekitar 100 hadiah lucky draw. Terdiri dari Kulkas, mesin cuci, sepeda, kompor gas, dispenser dan sembako.
“Pelaksanaan kegiatan tetap mematuhi protokol kesehatan seperti memakai masker dan menjaga jarak,” sebut Amsar. (Raimon)