Hari Ini, Rayon IV MGPM PAI Dinas Pendidikan Rohil Gelar Pertemuan

Jumat, 05 November 2021 - 16:00:31 WIB

BASIRA -Untuk pertama kali Musyawarah Guru Mata Pelajaran (MGMP) Pendidikan Agama Islam di Dinas Pendidikan Kabupaten Rokan Hilir digelar di Kecamatan Bagan Sinembah Raya.Jumat (05/11).

Kegiatan MGMP yang digelar di ruangan SMP Negeri 1 Bagan Sinembah Raya dimulai tepat pukul 14.00 Wib dihadiri dan dibuka langsung oleh Korwildik Basira Merry Sarpida Syahir S.Pd.

"Kegiatan ini sangat bagus merupakan wadah asosiasi atau perkumpulan bagi para guru mata pelajaran agama Islam di lingkungan Dinas Pendidikan Kabupaten Rokan Hilir sebagai sarana untuk silaturahmi antar guru,"ucap Korwildik

Melalui kegiatan dan wadah MGMP menyatukan semua perpsepsi di antara guru pendidikan agama Islam di Dinas Pendidikan Rohil saling berkomunikasi, dan bertukar pikiran dan pengalaman dalam rangka meningkatkan kinerja guru agama.

"guru sebagai praktisi/pelaku perubahan reorientasi pembelajaran di kelas. Kenyataan yang ditemui di lapangan, saat ini kiprah MGMP khususnya MGMP di lingkungan Dinas Pendidikan secara umum belum berjalan secara optimal sebagaimana yang diharapkan. Bahkan dibeberapa tempat khususnya pada tingkat Kabupaten/Kota dan Provinsi,"terang Korwildik 

Ketua Rayon IV MGMP yang meliputi wilayah Kecamatan Bagan Sinembah, Simpang Kanan, Bagan Sinembah Raya, Balai Jaya, Mora Heriadi M.Pd dalam sambutanya menjelaskan tujuan di gelar Musyawarah Guru Mata Pelajaran (MGMP) Pendidikan Agama Islam (PAI) di Lingkungan Dinas Pendidikan Kabupaten Rokan Hilir.

"Bertujuanya MGMP dilaksanakan sebagai upaya peningkatan kinerja mengajar guru agama Islam di Dinas Pendidikan Rokan Hilir dengan materi teknik pengumpulan data yaitu obsevasi, wawancara, dan studi dokumentasi. dengan hasil penelitian menunjukkan program peningkatan kemampuan profesional guru melalui MGMP berorientasi pada panduan dan juga berdasarkan kebutuhan dilapangan, disamping itu juga di inovasikan,"tuturnya.

Kembali dijelaskan Ketua MGMP Rayon IV Mora Heriadi M.Pd Pelaksanaan musyawarah guru mata pelajaran Agama Islam/MGMP yang sesuai dengan kebutuhan peningkatan profesionalisme dan kinerja mengajar guru mata pelajaran.

"Seperti apa yg yang disebutkan Profesional dalam kapasitas sebagai pengajar pendidik agama islam di Dinas Pendidikan Rohil meliputi pemutahiran data personal, kemampuan riwayat pelatihan anda serta melihat hasil penilaian uji kompetensi dan sebagai fasilitas yang diberikan Dirjen GTK untuk anda,"pungkasnya dengan nada semangat(Ndri)