ROHIL-- Setelah seharian saling bahu membahu mengerjakan pembangunan box culvert, tibalah waktunya bagi tim Satgas TMMD ke 111 Kodim 0321 Rokan Hilir (Rohil) dan warga untuk beristirahat.Jumat (18/05)
Meski telah lelah seharian, tim Satgas juga tetap membaur dengan masyarakat dengan melaksanakan sholat magrib berjamaah yang bertempat di masjid Nurul Iman, Desa suka mulya jaya, Kecamatan Bagan Sinembah Raya (Basira).
Bukan hanya melaksanakan sholat magrib berjamaah dengan warga, namun Satgas TMMD juga melaksanakan wiritan bersama masyarakat.kamis (17/05) kemarin malam
Tampak TNI dan warga setempat saling membaur tanpa adanya kecanggungan. Canda dan tawa juga menyertai kegiatan tersebut.
Danramil 03 Bgs Kapten Inf Y Mendropa mengatakan, selain bertugas dalam melaksanakan pembangunan program TMMD ke 111, Satgas juga menciptakan kemanunggalan antara TNI dengan rakyat.
"Sebab, TNI merupakan bagian dari masyarakat. Bahkan rakyat adalah ibu nya TNI,"katanya.
Satgas TMMD yang tengah bertugas melaksanakan pembangunan baik fisik maupun non fisik tambahnya, sebahagian tinggal dirumah-rumah warga. Sehingga, kedekatan TNI dan rakyat benar-benar tercipta.(Rls)