Untuk Ke 3 Kalinya Camat Basira Gandeng Karang Taruna, KNPi Bagi Bagi Takjil dan Masker

Jumat, 30 April 2021 - 20:18:40 WIB

BASIRA-Pemerintah Kecamatan Bagan Sinembah Raya dan TP-PKK gandeng Karang Taruna dan KNPI Kecamatan mengelar kegiatan bakti sosial bagi-bagi takjil dan masker serta menghimbau kepada seluruh masyarakat tetap mematuhi protokol kesehatan.Jumat (30/04)

Kegiatan itu di laksanakan di Jalan Jendral Sudirman Makmur Jaya tepatnya di depan Kantor Camat Bagan Sinembah Raya dengan dimulai dari penanaman pohon  Mahoni dan Mangga dengan nilai filosofi kecamatan Basira harus tetap tumbuh dan maju baik sektor pemerintah, Ekonomi dan pemudanya walaupun ditengah badai pandemi Covid-19.

Disela- sela kegiatan, Camat Bagan Sinembah Raya Drs HM Yusuf MSi didampingi ketua TP-PKK Kecamatan Basira Sri Mulyani Yusuf kepada awak media mengatakan bakti sosial saat ini yang ke tiga (3) kalinya bersama Karang Taruna dan KNPI sebagai bentuk kepedulian kepada masyarakat yang tengah menjalankan Ibadah puasa dan beetepatan pula dimasa Pandemi Covid-19.

" Selain daripada itu, bhakti sosial ini juga sebagai tali silaturahmi, juga ditandai dengan penanaman pohon disekitaran Kantor Kecamatan Bagan Sinembah Raya dengan nilai Filosofi masyarakat Basira kuat dan taat terhadap prokes sehinga Basira ini tetap tumbuh berkembang serta berbuah dalam segala sektor,"tuturnya.

Dipaparkan Camat Basira , adapun Takjil  dan masker yang dibagikan TP -PKK bersama Karang Taruna dan KNPI sudah sangat banyak dan semua itu terlaksana berkat sinergitas segala lini di Kecamatan Basira. 

" Mudah-mudahan dengan sedikit rejeki ini dapat bermanfaat bagi warga yang menjalankan ibadah puasa dan kita berharap warga agar selalu menggunakan masker saat menjalankan aktifitas," ucap Camat.

Ditambahkannya Camat Basira dirinya Apresiasi Karang Taruna dan KNPI bukanlah organisasi yang semata hanya bergerak di bidang kepemudaan, namun juga mengedepankan kepedulian  sosial dan perhatian terhadap lingkungan dengan di buktikan dapat bersinergi dengan Pemerintah baik di kegiatan sosial maupun program pemerintah dalam upaya mengatasi penyebaran virus Covid-19 dengan tetap prokes dan menghimbau masyarakat.

"Apresiasi untuk Karang Taruna dan KNPI yang begitu inovatif dengan tetap bersinergi dengan semua pihak sehinga saat ini sektor pemuda di kecamatan Basira terlihat lebih menonjol terkait kegiatan yang positif, dan saat ini begitu berperan dalam melakukan himbauan kepada masyarakat tetap mematuhi prokes,"Pujinya.

Pantauan dilokasi pembagian takjil, terlihat hadir Kepala Pukesmas Boltrem Dr Sri Purwati Ningsih, dan Majelis Karang Taruna Kecamatan serta Datuk Penghulu se Kecamatan Basira TNI-Polri serta tokoh masyarakat, juga terlihat begitu antusias masyarakat.(Ndri)